Tirta Yatra 2019

  • Jum'at, 20 Desember 2019 (16:54)
  • Admin
  • Dilihat 627 kali

Bangli, Jumat 20 Desember 2019. Mengingat pentingnya keseimbangan jasmani dan rohani dalam membentuk kehidupan yang ideal, maka sebagai umat beragama kita perlu menanamkan sebuah konsep kesejahteraan lahir dan batin serta kehidupan yang berorientasi kepada kebaikan dunia dan akhirat.

Sehubungan dengan hal itu pada hari Jumat, tanggal 20 Desember 2019  Keluarga Besar Pengadilan Negeri Bangli melaksanakan Tirta Yatra yang diikuti segenap pimpinan (Ketua, Wakil, Pan, Sek), Hakim-hakim, Karyawan & Karyawati yang beragama Hindhu.

Tirta Yatra kali ini mengambil 2 tempat sebagai tujuan perjalanan spiritual yaitu Pura Penulisan dan Pura Dalem Balingkang (keduanya terletak di Kabupaten Bangli). Momen ini digunakan selain sebagai sarana hubungan personal dengan Sang Pencipta, juga sebagai jalan mempererat hubungan kekeluargaan antara Pimpinan dan seluruh jajaran Pengadilan Negeri Bangli.

Tirtayatra 1Tirtayatra 2Tirtayatra 3Tirtayatra 4Tirtayatra 5Tirtayatra 6

Lihat Berita Lainnya