Sosialisasi Dan Implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (sakip) Di Lingkungan Peradilan Umum

  • Selasa, 14 Oktober 2025 (07:00)
  • Admin
  • Dilihat kali

BANGLI - Selasa, 14 Oktober 2025 pukul 07.00 WIB s.d. 12.00 WIB, Pengadilan Negeri Bangli mengikuti Sosialisasi dan Implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) di Lingkungan Peradilan Umum, dalam rangka penerapan Reformasi Birokrasi Mahkamah Agung Republik Indonesia pada area akuntabilitas dan mewujudkan Manajemen Perencanaan Kinerja di lingkungan Mahkamah Agung RI sesuai Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan PermenpanRB Nomor 53 Tahun 2014 Tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan tata cara Reviu atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.

Kegiatan ini diikuti oleh Ketua, Panitera, Sekretaris, Kasubag PTIP, dan para Operator Pengadilan Negeri Bangli, yang dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting.

Lihat Berita Lainnya